Khasiat yang Terkandung Pada Daun Sirih

Daun sirih merupakan jenis tanaman yang mengandung banyak air. Sekitar 85-90% daun sirih terdiri dari air. Oleh karena itu, daun sirih rendah akan lemak serta rendah akan kalori. Per 100 gram daun sirih hanya mengandung 0,4-1% lemak dan 44 kalori.

Khasiat yang Terkandung Pada Daun Sirih


Ada beberapa kandungan lainnya yang terdapat pada daun sirih, diantaranya lodin, protein, sodium, vitamin B1, vitamin B2, vitamin A dan asam nikotat. Kandungan-kandungan tersebutlah yang sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh, lalu apa saja manfaat yang terkandung dalam daun sirih untuk kesehatan tubuh? 

Khasiat yang Terkandung Pada Daun Sirih


1. Menurunkan gula darah pada penderita diabetes tipe 2 

Menurut para peniliti, mengonsumsi air rebusan daun sirih atau daun sirih dikeringkan yang kemudian digerus dan dibuat bubuk, ternyata dapat menurunkan kadar gula darah pada orang yang terdiagnosa diabetes tipe 2. Bukan hanya itu, daun sirih juga baik untuk melindungi kesehatan hati. 

Manfaat daun sirih untuk mengatasi masalah diabetes merupakan manfaat yang didapatkan dari kandungan antioksidannya. Kandungan antioksidan pada daun sirih terbilang cukup tinggi, sehingga dapat membantu untuk mengurangi oksidatif penyebab kerusakan sel-sel tubuh yang merupakan pemicu ketidakseimbangan hormon insulin. Meski begitu, bukan berarti daun sirih menjadi satu-satunya obat alami yang dapat anda jalani setiap saatnya. Daun sirih banyak digunakan sebagai obat pendamping medis untuk mengendalikan gejalanya. 

2. Menurunkan kolesterol dan tekanan darah 

Daun sirih memang memiliki kandungan anti oksidan yang tinggi. Di dalam tubuh, antioksidan eugenol yang berkerja pada melawan radikal bebas pemicu stress oksidatif penyebab penyakit kronis lainnya. Salah satu manfaat daun sirih yang berkaitan dengan hal ini yaitu dapat membantu untuk menurunkan kadar trigliserida, kolesterol LDL serta lemak jahat dalam tubuh. Selain itu, daun sirih juga bermanfaat untuk mengurangi jumlah lemak total dalam darah. 

Untuk anda yang memiliki keluhan tekanan darah darah tinggi, anda bisa mencoba untuk mengonsumsi air rebusan daun sirih merah. Konsumsi dua kali sehari rebusan daun sirih tersebut. 

3. Mempercepat penyembuhan luka bakar 

Manfaat daun sirih lainnya yaitu untuk mempercepat penyembuhan luka bakar. Hal tersebut juga masih berkaitan dengan kandungan antioksidan yang tinggi. Seseorang yang mengalami luka bakar juga akan mengalami stres oksidatif yang cukup tinggi dalam tubuhnya. Karena stres oksidatif akan menghambat proses penyembuhan luka. 

4. Menjaga kesehatan mulut dan gigi 

Mengunyah daun sirih atau berkumur dengan air rebusan daun sirih ternyata telah terbukti dapat menghambat pertumbuhan bakteri pada mulut. Daun sirih juga dapat digunakan untuk mencegah timbulnya lubang pada gigi dengan melawan asam yang dihasilkan oleh bakteri. 

5. Mengobati mimisan 

Sudah sejak dahulu daun sirih dipercaya untuk mengatasi masalah mimisan. Antioksidan tannin dalam daun sirih dapat mempercepat respon tubuh untuk menyembuhkan luka, dengan cara membekukan darah lebih cepat dan menutup sobekan pada pembuluh darah dalam hidung. 

0 Response to "Khasiat yang Terkandung Pada Daun Sirih"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel